HTTP://TOTOBIOUNIGAL.BLOGSPOT.COM
WAHANA EDUKASI by TotoBio Unigal Ciamis. Diberdayakan oleh Blogger.

Sabtu, 18 September 2010

SATUAN ACARA PERKULIAHAN (SAP) MATAKULIAH FISIKA KESEHATAN

SATUAN ACARA PERKULIAHAN (SAP)

A.Identitas Matakuliah:
Nama : Fisika Kesehatan
Kode : KP 205
SKS : 2 (1-1)
Semester : 1

B. Deskripsi Matakuliah:
Matakuliah ini memberi kemampuan kepada mahasiswa untuk memahami hubungan fisika sebagai ilmu dasar dengan ilmu keperawatan sebagai ilmu terapan dalam pelayanan keperawatan. Penerapan ilmu fisika dalam keperawatan berfokus pada pemahaman tentang prinsip-prinsip gejala fisis yang terkait dengan manusia dan lingkungannya yang digunakan dalam praktik keperawatan. Kegiatan pembelajaran meliputi kuliah, diskusi dan praktik laboratorium berkenaan dengan pokok-pokok bahasan sebagai berikut: prinsip-prinisp fisika yang berhubungan dengan kesehatan; biomekanika; termofisika; biolistrik, bioakustik; biooptika; fisika radiasi, dan instrument dalam keperawatan.

C. Tujuan Matakuliah:
Setelah menyelesaikan perkuliahan ini, mahasiswa memiliki kemampuan menerapkan prinsip-prinsip ilmu fisika yang berhubungan dengan keperawatan, menerapkan hukum-hukum utama mekanika, termofisika, kelistrikan, akustik, optika, dan fisika radiasi, serta prinsip-prinsip fisika dalam instrumentasi dalam keperawatan.

D. Pokok-pokok Perkuliahan:

Pertemuan ke - 1: Pendahuluan Fisika Kesehatan (prinsip-prinsip fisika yang
berhubungan dengan ilmu keperawatan:
-Pengertian Fisika Kesehatan
-Cabang-cabang fisika
-Beberapa pengertian tentang konsep, prinsip, hukum, teori, dan
model yang berkaitan dengan keperawatan
-Matematika sebagai alat bantu dalam mempelajari fisika

Pertemuan ke - 2: Biomekanika dalam keperawatan:
-Pengukuran besaran fisis yang berkaitan dengan keperawatan
-Besaran pokok dan turunan
-Satuan besaran fisika
-Besaran vektor
-Statika
-dinamika
-Alat ukur besaran fisika

Pertemuan ke - 3: Praktikum “Penggunaan Alat ukur besaran fisika”

Pertemuan ke - 4: Termofisika dalam keperawatan:
-Pengertian temperatur dan kalor
-Muai termal
-Kalor sebagai akibat perubahan temperatur
-Kalor jenis

Pertemuan ke - 5 : Praktikum “Efek temperatur pada benda”

Pertemuan ke -6: Termofisika dalam keperawatan (lanjutan)
-Perubahan fase dan kalor laten
-Produksi kalor dalam tubuh manusia
-Transfer kalor da terapannya dalam kesehatan
-Diagnostik dan Terapi Kalor pada tubuh manusia

Pertemuan ke - 7: Biolistrik dalam keperawatan:
-Muatan listrik dalam tubuh manusia
-Medan listrik
-Penjalaran impuls listrik
-Potensial dan beda potensial listrik
-Dipol listrik
-Energi listrik
-Elektrokardiogram

Pertemuan ke - 8: UTS (UJIAN TENGAH SEMESTER)

Pertemuan ke - 9: Biolistrik dalam keperawatan (lanjutan):
-Arus listrik
-Resistansi, hukum Ohm, dan Daya listrik
-Arus listrik dalam system saraf dan konduksi saraf

Pertemuan ke - 10: Praktikum “Mengukur beda potensial pada rangkaian tertutup dan
terbuka”

Pertemuan ke - 11: Bioakustik dalam keperawatan:
-Pengertian bunyi
-Beberapa parameter khas dalam gelombang bunyi
-Sifat-sifat gelombang bunyi
-Efek Doppler
-Telinga dan pendengaran

Pertemuan ke - 12: Praktikum tentang “Resonansi”

Pertemuan ke - 13: Biooptika dalam keperawatan:
-Pengertian cahaya
-Pengukuran cahaya dan satuannya
-Penggunaan cahaya tampak
-Sinar infra merah dan terapannya dalam bidang kesehatan
-Sinar ultra violet dan terapannya dalam bidang kesehatan

Pertemuan ke - 14: Praktikum “Optika”

Pertemuan ke - 15 : Fisika radiasi
-Pembangkitan Sinar X
-Manfaat Sinar X dalam bidang kesehatan
-Bahaya Sinar X

Pertemuan ke -16: Instrumentasi dalam keperawatan:
-Prinsip-prinsip fisika dalam Instrumentasi keperawatan.

E.Evaluasi
1.Teori : a. UTS (15%), b. UAS (15%), c. Tugas (10%)
2.Praktikum : 50%

G.Buku Sumber

Gabril, J.F. (1996). Fisika Kedokteran. Jakarta: EGC

Cameron, J.R., Skofronick, J.G. dan Grant, R.M. (2006). Fisika Kedokteran: Fisika
Tubuh Manusia. Jakarta: C.V. Sagung Seto

Cree, L. dan Rischmiller, S. (2006). Sains dalam Keperawatan. Jakarta: EGC

Saragih, H. (2009). Applied Physics Science. Online. Tersedia: http://

0 komentar:

 

Daftar Blog Saya

WAHANA EDUKASI Copyright © 2011 dibangun dengan hati oleh Irfa Razak untuk Kepentingan Dunia Pendidikan